BOLSEL, IDM – Pasangan Hi Iskandar Kamaru S Pt dan Deddy Abdul Hamid (BERKAH), final diusung PDI Perjuangan untuk bertarung di Pilkada Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) 9 Desember 2020 mendatang.
Hal ini dipertegas saat orang nomor satu dan dua di daerah yang terkenal dengan visi religiusnya itu, diundang untuk melaksanakan foto bersama dan suntik vaksin pasangan calon bupati dan wakil bupati, Senin (22/06/2020) di Kantor DPD PDIP di Jalan Ir Soekarno-Minahasa Utara.

“Masih banyak yang harus dikerjakan dalam rangka pembangunan di segala bidang di kabupaten Bolsel, Insya Allah kami siap untuk melanjutkan kepemimpinan,” tutur Hi Iskandar Kamaru S Pt yang saat itu didampingi Deddy Abdul Hamid.
Diketahui dalam kegiatan tersebut, selain pasangan BERKAH, turut hadir pasangan Cabup dan Cawabub Minsel serta Cawali dan Wawali Bitung. [***]