Berita PilihanBolselPolitik

DPD PAN Bolsel Pastikan Dukung Zulkifli Hasan Kembali Jabat Ketua Umum

123
×

DPD PAN Bolsel Pastikan Dukung Zulkifli Hasan Kembali Jabat Ketua Umum

Share this article

INDO MEDIA Ketua DPD PAN Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Salman Mokoagow SE, menilai Zulkifli Hasan masih layak dan pantas untuk kembali menjabat sebagai Ketua Umum (Ketum), PAN periode 2025-2030.

Alasannya kata Salman, karena Zulkfili Hasan telah terbukti di dua periode kepemimpinannya sebelumnya, telah mampu membawa dan membesarkan partai.

“Kinerja beliau luar biasa. Contohnya, capaian hasil Pileg 2024, kepemimpinan Pak Zulkifli Hasan mampu membawa PAN dari 6 persen naik jadi 7 persen,” ujar Salman Mokoagow SE, yang saat ini juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bolsel, Rabu 24 April 2024.

Sehingganya dengan melihat sepak terjangnya dalam memimpin partai, Ketua DPD PAN Kabupaten Bolsel ini, berharap semua kader untuk memberikan dukungan, untuk mendukung kembali Zulkifli Hasan menahkodai PAN, sebagai ketum.

BACA JUGA :  DPRD Bolsel Gelar Sidang Paripurna Tahap II Penyampaian Rekomendasi LKPJ Kepala Daerah Tahun 2023

“Ini imbauan kami bagi kader PAN, khususnya yang ada di Kabupaten Bolsel. Sebab dilihat dari historisnya, pak Zulkifli Hasan menjadi sosok yang mampu menahkodai PAN dua kali setelah Amien Rais,” ujar Salman.

Diketahui, sebagaimana yang disampaikan Sekretaris Panitia Pengarah Kongres V PAN Saleh Daulay, sudah ada empat kandidat yang akan maju sebagai calon ketua umum 2020-2025. Mereka adalah Waketum PAN Mulfachri Harahap, Waketum PAN Asman Abnur, Wakil Ketua Dewan Pembina PAN Dradjad Wibowo, dan Zulkifli Hasan yang saat ini merupakan Ketua Umum PAN.