Mana yang Lebih Utama, Kurban Kambing atau Patungan 7 Orang untuk 1 Ekor Sapi?

Mana yang Lebih Utama, Kurban Kambing atau Patungan 7 Orang untuk 1 Ekor Sapi? (Pexels/Terry Kelly)

INDO MEDIA – Mana yang lebih utama, kurban 1 ekor kambing untuk 1 orang atau patungan 7 orang, untuk 1 ekor sapi?

Hal ini pun dijelaskan Ustadz DR Khalid Basalamah, sebagaimana diunggah channel Youtube Podcast Dakwah Sunnah. Dimana dijelaskan tentang mana yang lebih utama kurban kambing atau patungan 7 orang untuk berkurban 1 ekor sapi.

Sebelum mengurai mana yang lebih utama kurban kambing atau patungan 7 orang untuk 1 ekor sapi, terlebih dahulu Ustadz DR Khalid Basalamah, menjelaskan tentang tiga jenis hewan kurban.

Pertama kata Ustadz Khalid Basalamah, kambing atau domba, umurnya minimal 1 tahun. Kemudian hewan kurban kedua adalah sapi, dengan umur kurang lebih dua tahun. Terakhir adalah Unta, minimal berumur lima tahun.

BACA JUGA :  Kiamat Jatuh di Hari Jumat, Semua Binatang Takut, Kecuali Dua Makhluk ini

Tapi dari ketiga jenis hewan kurban ini, yang paling ditekankan kata Ustadz Khalid Basalamah, adalah domba dan kambing.

Ini sebagaimana dalil ketika Nabi Ibrahim as, mendapat perintah menyembelih Nabi Ismail as puteranya. Kemudian Allah SWT menukar Nabi Ismail dengan kibas atau domba.

Kemudian hadits Bukhari menjelaskan, Baginda Nabi Muhammad SAW,berqurban dengan 65 ekor domba atas nama beliau sendiri.