BUPATI Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Iskandar Kamaru S Pt, menghadiri acara Penyerahan Hasil Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerinah Provinsi/ Kabupaten/ Kota Wilayah III, yang dilaksanakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB), bertempat di Four Points Hotel Kota Makasar Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Selasa (19/02/2019).
Pada acara tersebut, Bolsel berhasil meraih hasil penilaian dengan predikat B, yang hasilnya diserahkan langsung oleh Drs Syafrudin M Si Menpan RB,
Hadir pada acara tersebut, para Gubernur, Bupati, Walikota Wilayah III se- Indonesia.
Bupati Bolsel Iskandar Kamaru S Pt bersyukur atas pencapaian tersebut. Menurutnya hal itu adalah kado atas tiga tahun kepemimpinan H2M Bersinar yang diperingati 17 Februari 2019 belum lama ini.
“Insya Allah Bolsel akan terus berbenah untuk menjadi yang terbaik dari berbagai lini pembangunan dan pemerintahan serta kemasyarkatan. Hasil ini merupakan kado terbaik, yang ke depan diupayakan lebih baik lagi,” tutur bupati.
Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada Kemenpa-RB atas hasil evaluasi yang telah dilakukan.
“Hasil evaluasi ini akan menjadi bahan masukan yang sangat baik bagi Pemda Bolsel untuk menetukan kebijakan program kegiatan yang berorientasi pada hasil bukan pada kuantitas, atau sekedar menghabiskan anggaran,” tandas bupati. [cipto]
Grafik hasil penilaian:
Predikat BB:
- Kota Manado
Predikat B:
- Sitaro
- Bitung
- Bolsel
- Mitra
- Minut
- Tomohon
- Boltim
- Kotamobagu
Predikat C:
- Bolmut
- Bolmong
- Sangihe
- Minahasa
- Minsel
Predikat CC:
- Talaud